Kamis, 21 Februari 2019

Describe

1. Cantik Manis


          Kue cantik manis dapat ditemukan di pulau Jawa, tepatnya di pasar - pasar tradisional. Bentuk jajanan tradisional ini sangat lucu nan cantik. Oleh karena itu, orang menyebutnya cantik manis.

BAHAN :
* 1 bks tepung hunkwe
* 2 Sdm Maizena
* 200 gr gula pasir
* 800 ml santan
* 1 bks sagu mutiara
* 2 lembar daun pandan
* 1/2 sdt garam

CARA MEMBUAT :
1. Masak sagu mutiara sampai matang. Setelah matang cuci agar tidak lengket lalu rendam air
2. Campur semua bahan kecuali sagu mutiara. Aduk rata lalu masak sambil terus diaduk - aduk sampai meletup - letup. Masukkan sagu mutiara, aduk rata.
3. Cetak. Bisa pakai cetakan agar - agar, bisa juga pakai plastik. Mencetaknya harus cepat karena adonan cepat menggumpal. Cetakan tidak perlu di oles apapun
4. Di masukkan kulkas agar lebih nikmat.

2. Putu Ayu


       Putu ayu merupakan jenis kue kukus yang berwarna hijau yang diatasnya terdapat taburan parutan kelapa. Cita rasa kue putu ayu yakni manis dan gurih sehingga di sukai oleh banyak orang.

BAHAN :
* 250 gr gula pasir
* 250 ml santan
* 4 btr telur
* 300 gr tepung terigu
* 1 sdm pasta pandan
* 1 sdt garam
* 1/2 buah kelapa

CARA MEMBUAT :
1. Siapkan bowl, masukkan telur dan gula lalu kocok sampai mengembang dan menjadi putih memakai mixer.
2. Matikan mixer, lalu masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit, lalu aduk adonan sampai tercampur rata
3. Setelah itu, tambahkan santan dan pasta pandan, kemudian bisa diaduk kembali hingga adonan tercampur rata
4. Siapkan untuk cetakan dan olesi dengan sedikit minyak. Masukkan kelapa parut yang telah di kukus sambil di tekan dan ditaburi garam di dasar cetakan, lalu tuang adonan ke dalam cetakan
5. Masukkan adonan kue ke dalam panci pengukus yang sudah dipanaskan sebelumnya. Tutup rapat panci dan kukus selama 15 menit
6. Apabila sudah matang, angkat, lalu keluarkan dari cetakan. Kue putu ayu siap dinikmati

3. Kue Ape / Kue Tete


         Kue ini merupakan kue jajanan tradisional khas Betawi. Namun, kue ini juga bisa di temui di berbagai daerah. Kue tete terbuat dari tepung terigu dan tepung beras. Biasanya kue tete berwarna hijau atau putih.

BAHAN :
* 150 gr tepung terigu
* 150 gr gula pasir
* 100 gr tepung beras
* 650 ml santan
* 3/4 sdm baking powder
* 1/2 sdm baking soda
* Garam secukupnya
* Vanili bubuk secukupnya
* Pasta pandan secukupnya
* Daun pandan secukupunya

CARA MEMBUAT :
1. Campurkan semua bahan kecuali daun pandan
2. Panaskan wajan yang telah dikasih minyak
3. Masukkan adonan ke wajan hingga ke tepi wajan
4. Jika sudah matang, angkat kemudian tiriskan
5. Hias dengan daun panda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar