Senin, 03 September 2018

My Daily Activity Indonesian Vers.

          Hari ini adalah hari di mana kelompok tiga untuk praktek di hotel Gammara. Jadi, hari ini saya, Fausia, Miftah, Wanda, Intan, Sally, Asmil, Edo, dan Syam yang praktek di hotel Gammara selama seminggu. Hari ini, kami disuruh ke Gammara 07.30. Saat kami semua sudah tiba di parkiran, kami pun mengisi absen di pak satpam. Lalu Pak Satpam menyuruh kami untuk menunggu di ruang tunggu anak training. Kami pun menunggu disana sekitar setengah jam. Lalu tak lama kemudian, ada orang kitchen yang memanggil kami untuk bertemu dengan kak Sofyan. Setelah kami bertemu dengan kak Sofyan, kami pun mulai pembagian section. Dan saya pun mendapatkan section di cold kitchen bersama Fausia.

          Setelah pembagian section, kami pun di ajak oleh kak Sofyan untuk berkeliling sekitar kitchen dan beberapa tempat lainnya seperti Auditorium, Gym, kolam renang, dll. Setelah kami berkeliling, kami pun langsung masuk ke section masing-masing. Saat saya masuk ke cold kitchen, salah seorang anak training menyuruh kami untuk mengambil small book dan pulpen, agar kami bisa mencatat beberapa resep makanan. Setelah kami mengambil small book dan pulpen, kami pun mulai mencatat yang dibuat anak training tersebut. Setelah itu, karena hari ini tidak ada event kami pun hanya berdiri saja sampai kami semua kembar. :)

          Karena banyak dari kami yang hanya berdiri, akhirnya chef memutuskan untuk membersihkan semua yang ada kitchen. Setelah membersihkan kami pun kembali berdiri lagi. Karena kami hanya berdiri, akhirnya saya pun dan wanda memutuskan untuk keliling-keliling. Setelah berkeliling, saya pun membantu Asmil dan Fausia untuk memotong daun soup dan daun bawang. Lalu, kami membantu kakak disana untuk bersiap-siap jualan di dekat kolam renang. Saat semua bahan dan peralatan sudah siap, kami pun meminta izin untuk pulang karena sudah jam 3. Setelah kami sudah mendapatkan izin dari Kak Sofyan, kami pun pulang kerumah masing-masing.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar